Selamat datang di Settiablog

Wednesday, February 19, 2014

Dilarang Minum Es Setelah Olahraga


Minum air es setelah berolahraga memiliki dampak negatif terhadap metabolisme tubuh.
Minum air es setelah berolahraga memanglah sangat menyegarkan karena kita kehilangan banyak cairan tubuh dan merasa dehidrasi. Namun, kebiasaan minum air es setelah berolahraga ternyata memiliki efek negatif bagi tubuh Anda. Minum air es setelah berolahraga mampu merusak metabolisme tubuh.
Secara sadar atau tidak, banyak di antara kita sering sehabis olahraga, segera minum air atau minuman dingin yang diberi es batu ke dalamnya atau yang telah disimpan dalam lemari pendingin. Saat minum, memang terasa segar. Namun, melepaskan dahaga setelah berolahraga dengan cara ini sejatinya tidak benar. Hal itu justru dapat mengganggu metabolisme.
Ketika organ tubuh dialiri air es, jelas metabolisme terganggu. Itu fatal bagi jantung karena bisa membuat pembuluh darah menyempit, sehingga aliran darah ke jantung berhenti.
Beberapa orang yang minum air es setelah berolahraga akan merasa mual dan pusing, serta suhu badan menurun. Hal itu dikarenakan suhu tubuh Anda setelah berolahraga sedang dalam keadaan panas dan dilawan dengan minuman dengan suhu dingin dan sistem saraf pusat tidak siap menerima pergeseran respons dari panas ke dingin terlalu cepat.
Suhu minuman yang ideal sebaiknya agak dingin, sekitar 5-10 derajat C. Pasalnya, pada suhu tersebut, cairan mudah diserap sehingga keringat cepat digantikan.
Source: tempo.co